Advertisement
Kronologi Bus Agra Mas Terbakar di Exit Tol Tegal, Api Muncul dari Dashboard
Jumat, 05 April 2024 18:08 WIB
Kronologi Bus Agra Mas Terbakar di Exit Tol Tegal, Api Muncul dari Dashboard
Yery Noveli/Radar Tegal - Kronologi Bus Agra Mas terbakar hebat di exit tol Adiwerna Tegal. - source:
Advertisement
RADAR CBS - Kronologi Bus Agra Mas terbakar di kawasan Exit Tol Tegal, Desa Kalimati, Kecamatan Adiwerna, Kabupaten Tegal, Jumat 5 April 2024. Detik-detik terjadinya bus kebakaran itu diungkapkan Kapolres Tegal, AKBP Mochammad Sajarod Zakun.

Menurutnya, kebakaran terjadi sekitar pukul 11.20 WIB. Lokasi bus terbakar berada di sebelah timur Pos Polisi Exit Tol Tegal.

Kapolres menegaskan, api berhasil dipadamkan setelah petugas damkar datang ke lokasi.

"Kita juga dibantu oleh relawan PMI dan petugas TNI, Polri," ujarnya.

Advertisement
Kapolres mengungkapkan, kronologi peristiwa tersebut berawal saat sang sopir melihat ada asap yang keluar dari dalam dasboard bus. 

Padahal kondisi mesin bus dalam keadaan mati setelah sebelumnya diderek karena mogok.

"Bus itu dalam posisi mati dan sebelumya diderek lantaran mogok di KM 284. Keluar dari area tol hingga kemudian mendekati pos pam Exit Tol Adiwerna, sopir mengetahui asap keluar dari dalam dasboard dan terjadi kebakaran," kata Kapolres.

Saat ini, polisi masih menyelidiki dan mendalami penyebab terbakarnya bus Agra Mas di exit Tol Adiwerna Tegal tersebut.

"Kita masih proses penyelidikan, adapun Tim Identifikasi juga sudah kita terjunkan untuk mengecek," ucapnya.

Kapolres menegaskan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Hal ini, karena bus dalam keadaan kosong dan tidak mengangkut penumpang.

"Busnya kosong, tidak ada penumpangnya. Bus Agra Mas ini memang sebelumnya mogok di jalan Tol, lalu di derek ke sini," pungkasnya.

Demikian informasi terkait krologi Bus Agra Mas terbakar di Exit Tol Tegal. Saat ini polisi tengah melakukan penyelidikan terhadap peristiwa tersebut. (*)

Tags:
Share: