RADAR CBS - Ujian Akhir Santri (UAS) TPQ Metode Tilaawati Kecamatan Jatinegara dan Bojong Kabupaten Tegal digelar selama 3 hari, Selasa hingga Kamis 14-16 Januari 2025. UAS ini diikuti 240 santri dan dipusatkan di TPQ Assalafiyah Sumbarang, Kecamatan Jatinegara. Koordinator TPQ Metode Tilaawati, Muhaimin Abdul Chalim, mengatakan UAS ini tujuannya untuk meningkatkan kompetensi santri dalam membaca dan memahami Alquran.
"Kami berharap ujian ini mampu menjadi tolok ukur perkembangan santri dalam proses belajar mereka di TPQ," ujarnya. Dia menyatakan, pelaksanaan UAS tahun ini berjalan lebih sistematis berkat persiapan yang matang dari seluruh panitia. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada para pengurus TPQ yang turut menyukseskan acara.
Pelaksanaan ujian dimulai sejak pukul 08.00 WIB setiap harinya. Pada hari pertama, peserta berasal dari enam TPQ dengan total 83 peserta. Kemudian hari kedua, melibatkan 73 santri dari tujuh TPQ. Sedangkan hari ketiga, diikuti 84 santri dari 7 TPQ. "Para santri ini mengerjakan soal ujian tentang tajwid, fashohah, dan hafalan surah pendek, sesuai standar kurikulum Metode Tilaawati," ujarnya. Sekretaris Koordinator Kecamatan Jatinegara dan Bojong Kabupaten Tegal Metode Tilawati, Tahmid menjelaskan ujian ini tidak hanya bertujuan untuk mengukur kemampuan santri, tapi juga mendorong mereka untuk lebih mencintai Alquran. "Santri yang lulus dengan nilai baik akan diberi penghargaan sebagai motivasi," ucapnya. Dengan berakhirnya UAS itu, para santri diharapkan dapat melanjutkan pendidikan agama mereka ke jenjang yang lebih tinggi, membangun generasi Qurani yang berkarakter dan berakhlak mulia. "Semoga hasil ujian ini menjadi bekal berharga dalam perjalanan spiritual para santri," doanya.
(*)