BREBES,- Sebanyak 40 wirausaha muda dari berbagai daerah mengikuti Bimbingan Teknis Penumbuhan dan Pengembangan Kewirausahaan 'Mencetak Generasi Muda Menjadi Wirausaha Mandiri' yang diselenggarakan oleh Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah. Kehitan yang dilaksanakan di Hotel Grand Dian Brebes dilaksanakan selama tiga hari yakni dari 8-10 Juli 2024.
Dalam bimtek tersebut, dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Restrukturisasi Usaha dan Pembiayaan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah Endah Ariyanti, SH. Endang menyebutkan, kalau kegiatan ini merupakan salah satu upaya menyiapkan generasi muda yang mandiri dan berdaya saing tinggi ditengah dinamika perekonomian global.Â
"Melalui bimbingan teknis ini kita dapat memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan yang memadai bagi para peserta agar mampu menciptakan peluang usaha," terangnya.
Selain itu, dengan bimtek ini, diharapkan generasi muda dapat mengelola bisnis dengan baik. Serta memberikan kontribusi positif bagi perekonomian masyarakat. "Ke depannya kita harapkan generasi muda ini dapat imut serta dalam memberikan kontribuai poaitif bagi pertumbuhan ekonomi," ucapnya.
Dia mengatakan, ada puluhan wirausaha muda yang mengikuti Bimtek yang digelar oleh Pemprov Jateng. Peserta berasal dari Kabupaten Brebes, Kota Tegal, Kabupaten Tegal dan Kabupaten Batang.
"Total kurang berjumlah 40 orang wirausaha muda yang ikut bimtek kali ini. Tidak hanya dari Brebes, melainkan ada peserta dari luar Brebes yang ikut dalam bimtek tersebut," terangnya.
Dalam materinya, dirinya memberikan materi tentang pengembangan usaha bagi wirausaha muda. Menurutnya bakat, kemampuan dan keterampilan, semua itu tidak ada artinya jika dilakukan tanpa adanya konsistensi. "Begitu pula saat terjun ke dunia usaha, agar tetap bisa bertahan dan menjadi sumber penghidupan maka wajib hukumnya untuk memiliki sikap konsisten," ucapnya.
Dia mengatakan, memang tidak mudah, namun bukan berarti tidak bisa dilatih dan dibentuk. Dia mengajak kepada generasi muda unutk bangkit dan terapkan usaha yang sudah ada. Dalam hal ini, dia juga menerangkan terkait dengan pemasaran produk yang dilakukan di Kabupaten Brebes yaitu melalui Lapakemane.