Pengumuman SNBP 2023, Lengkap dengan Cara Cek dan 38 Link Miror yang dapat Diakses

Pengumuman SNBP 2023
Tangkapan layar website SNPMB

TEGAL, radartegalonline – Pengumuman SNBP 2023 akan terlaksanakan pada hari ini, 28 Maret 2023 mulai pukul 15.00 WIB. Bagi Anda yang telah mendaftarkan diri untuk mengikuti SNBP 2023, jangan lupa untuk mengeceknya.

Pengumuman SNBP 2023 pastinya menjadi waktu yang sangat siswa-siswi AMA/SMK/Sederajat nanti-nantikan khususnya bagi para calon mahasiswa perguruan tinggi. Untuk itu, Anda dapat melihat pengumuman SNBP 2023 pada laman resmi kemendikbud.

Setelah menjalani rangkaian proses yang panjang, mulai dari proses pendaftaran hingga menginput nilai, hari ini juga adalah waktunya untuk pengumuman SNBP 2023. Dari total peserta yang mendaftar 867.341 siswa, hanya aka nada 130.563 siswa yang diterima melalui jalur SNBP.

Bagi yang lolos pada pengumuman SNBP 2023, maka langkah selanjutnya adalah melakukan daftar ulang pada masing-masing perguruan tinggi. Dan yang telah dinyatakan lolos SNBP, Anda tidak akan dapt mendaftar UTBK SNBT 2023.

Dan bagi Anda yang tidak lolos pengumuman SNBP, jangan berlarut dalam kesedihan. Lanjutkan perjuangan dengan mendaftar UTBK SNBT 2023 yang telah dibuka pendaftarannya sejak 23 Maret 2023.

Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP)

Sebelum masuk pada inti penjelasan dalam artikel ini, perlu diketahui bahwa SNBP merupakan salah satu jalur seleksi untuk masuk perguruan tinggi negeri. Seleksi yang dilaksanakan secara serentak bagi seluruh siswa-siswi lulusan SMA/SMK/Sederajat.

Lolos atau tidaknya seorang siswa dalam pengumuman SNBP 2023 berdasarkan pada hasil tes kemampuan sains, matematika, dan bahasa inggris. Serta dengan prestasi lainnya seperti kesenian maupun olahraga.

Cara Cek Pengumuman SNBP 2023

Jangan sampai terlewat, kalau perlu pasang alarm agar tidak ketinggalan untuk membuka SNBP 2023. Berikut ini adalah cara mudah untuk melihat pengumuman SNBP.

  1. Buka website resmi Pengumuman SNBP Kemendikbud atau pada 38 link mirror yang tersedia di bawah
  2. Untuk membuka pengumumannya, login dengan memasukkan nomor pendaftaran dan tanggal lahir
  3. Klik tombol “Lihat Hasil”
  4. Tunggu beberapa saat, dan hasilnya akan langsung terlihat.

38 Link Miror

Berdasarkan pada pengalaman sebelumnya, sering terjadi eror pada saat pengumuman telah terbuka. Hal ini dipicu karena banyaknya pengguna yang mengakses situs. Untuk mencegah hal tersebut, Kemendikbud menyediakan 38 link mirror yang dapat Anda akses.

  1. SNBP IPB
  2. SNBP ISBI
  3. SNBP ITB
  4. SNBP ITK
  5. SNBP ITS
  6. SNBP UGM
  7. SNBP UHO
  8. SNBP UI
  9. SNBP ULM
  10. SNBP UNAIR
  11. SNBP UNAND
  12. SNBP UNDIP
  13. SNBP UNEJ
  14. SNBP UNHAS
  15. SNBP UNIMAL
  16. SNBP UNIMED
  17. SNBP UNESA
  18. SNBP UNJA
  19. SNBP UNM
  20. SNBP UNNES
  21. SNBP UNP
  22. SNBP UNPAD
  23. SNBP UNRAM
  24. SNBP UNS
  25. SNBP UNSIKA
  26. SNBP UNSRAT
  27. SNBP UNSRI
  28. SNBP UNTAN
  29. SNBP UNTIRTA
  30. SNBP UNUD
  31. SNBP UNY
  32. SNBP UPNJATIM
  33. SNBP UPNVJ
  34. SNBP USK
  35. SNBP USU
  36. SNBP UT
  37. SNBP UNDIKSHA
  38. SNBP UTU

Itulah 38 link mirror yang dapat Anda akses. Tidak harus sesuai dengan nama perguruan tinggi yang Anda daftarkan. Semua link dapat Anda akses meskipun berbeda universitas. Silahkan akses salah satu link di atas untuk mengurangi terjadinya link eror.

Selamat bagi siswa-siswi yang telah dinyatakan lulus perguruan tinggi sesuai dengan impian Anda. Silahkan segera mencari informasi terkait proses daftar ulang di perguruan tinggi Anda. Anda dapat memperoleh informasi melalui akun instagram resmi PTN, twitter, maupun website kampus.

Kemudian, agi yang tidak lolos dalam SNBP 2023, jangan berlarut dalam kesedihan. Tetap semangat, masih banyak jalur untuk mencapai perguruan tinggi impian Anda. Seperti UTBK SNBT dan Seleksi mandiri pada PTN masing-masing. Selanjutnya, segera daftarkan diri untuk mengikuti UTBK SNBT 2023. Jangan sampai ketinggalan, karena pendaftaran sudah dibuka sejak 23 Maret 2023.

Demikian informasi tentang pengumuman SNBP 2023 yang dapat Anda lihat hari ini mulai pukul 15.00 WIB. Semoga bermanfaat.***

Ikuti Kami di

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *