Gadget  

Harga Oppo A57 dan Spesifikasi Siap Gaming, dengan Chipset Mediatek Helio G35

Harga Oppo A57
Foto: Oppo A57/Tangkapan layar oppo.com.

radartegalonline – Di bawah ini adalah harga dan spesifikasi Oppo A57 yang mengemas banyak fitur menarik yang cocok untuk HP yang menunjang kegiatan sehari-hari. Lengkapnya cek di sini.

Oppo A57 menawarkan chipset canggih yang dapat dengan mudah melibas game-game berat.

Dengan harga yang tidak terlalu tinggi, Oppo A57 tersemat chipset MediaTek Helio G35 sebagai tenaga utamanya.

Chipset MediaTek Helio G35 di Oppo A57 berpadu dengan kapasitas penyimpanan memori internal yang besar.

HP ini bahkan menawarkan tambahan 4GB RAM virtual untuk memperluas penyimpanan internal. Selain itu, HP ini juga menawarkan tambahan penyimpanan microSD sampai 1 TB.

Penyimpanan yang luas sehingga ponsel ini dapat menyimpan banyak jenis file dan dokumen berukuran besar.

Performanya yang cepat membuat ponsel ini cocok anda jadikan untuk bermain gaming biar mainnya asik.

Ponsel Oppo A57 memiliki area layar yang luas di mana Anda dapat menikmati drakor atau bermain game yang luas.

Bahkan di tahun 2023, ponsel ini masih memiliki banyak penggemar di pasar Indonesia.

Harga Oppo A57 sempat dikabarkan turun drastis, namun spesifikasinya masih bisa mengalahkan gaming berat.

Berikut perbedaan spesifikasi Oppo A57 kelas dewa yang bisa anda cermati sebagai berikut:

Baca Juga: Xiaomi Pad 5 Turun Harga, Memiliki Spesifikasi Mumpuni dan Baterai Besar

1. Chipset

HP Oppo ini menggunakan CPU MediaTek Helio G35, GPU IMG GE8320 @680MHz. Ponsel ini menjalankan operasi sistem ColorOS 12.1 di Android 12.

2. Layar

Dengan dimesi HP berukuran 163,74 x 75,03 x 7,99 mm dan berat 187 gram.

Ponsel ini menawarkan layar berbentuk waterdrop display  dengan ukuran 6,56 inci.

Menggunakan jenis layar IPS LCD, HP ini memiliki resolusi HD+ dan kecepatan refresh rate 60Hz.

3. Baterai

Oppo A57 memiliki kapasitas baterai 5.000 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 33W.

Ponsel ini dapat terisi daya baterai hingga 50% dalam waktu 30 menit.

4. RAM

Oppo A57 menawarkan 2 opsi penyimpanan, 4GB/64GB dan 4/128GB. Tak lupa ponsel ini menawarkan tambahan virtual RAM sebesar 4 GB.

Total penyimpanan ponsel ini adalah 8 GB RAM dan memiliki slot memori microSD hingga 1 TB.

5. Kamera

HP ini mengusung kamera ganda yang terdiri dari kamera wide-angle 13 megapiksel, f/2.2, 26 mm (wide); 2 MP, f/2.4, (kedalaman), kamera depan berukuran 8 MP, f/2.0, 26mm (lebar) untuk kebutuhan selfie.

6. Harga

Oppo A57 memiliki banderol harga Rp2.399.000 dengan penyimpanan 4/64GB dalam warna Glossy Black dan Glossy Green.

Itulah spesifikasi dan harga Oppo A57 dengan chipset MediaTek Helio G35 hingga RAM 4GB yang masih menjadi incaran para penggemar smartphone di Indonesia. Semoga bermanfaat.***

Ikuti Kami di

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *