Islami  

Doa Zakat Fitrah Untuk Diri Sendiri Beserta Artinya

Doa Zakat Fitrah Untuk Diri Sendiri
Doa Zakat Fitrah Untuk Diri Sendiri

radartegalonline – Mendekati hari raya Idul Fitri, tentunya tidak asing dengan yang namanya zakat fitrah. Zakat fitrah merupakan zakat yang wajib ummat muslim lakukan pada bulan puasa hingga menjelang sholat ied. Oleh karena itu, sangat penting untuk mengetahui doa zakat fitrah untuk diri sendiri dan memahami artinya.

Simak artikel ini sampai selesai untuk kamu ketahui doa zakat fitrah untuk diri sendiri sserta artinya. Dengan kamu tahu dan paham bagaimana doa zakat fitrah dan isinya, itu akan membuatmu mengerti akan tujuan dari zakat ini.

Saat kamu membaca doa zakat fitrah untuk diri sendiri kamu juga akan paham tujuan dari zakat ini. Tujuannya adalah memberikan makan kepada orang-orang fakir miskin sekaligus juga untuk membersihkan diri dari perbuatan dosa yang telah dilakukan selama berpuasa di bulan Ramadan.

Berikut adalah doa zakat fitrah untuk diri sandiri beserta artinya. Namun sebelum memasuki doanya, kami akan membahas siapa saja yang wajib melakukan zakat fitrah ini. Menurut Muhammad bin Qasim Al-Ghazi dalam Fathul Qarib menerangkan bahwa ada 3 kondisi yang membuat orang wajib melakukan zakat.

BACA JUGA: Doa Zakat Fitrah Untuk Diri Sendiri Beserta Artinya

3 kondisi yang wajib melakukan zakat fitrah

  1. Beragama Islam, Buat kamu yang beragama islam tentunya wajib untuk melakukan zakat fitrah pada bulan puasa sampai menjelang sholat idul fitri.
  2. Menjumpai waktu wajibnya zakat, yakni akhir bagian dari Ramadhan dan awal bagian dari Syawal. Orang yang meninggal sebelum masuk 1 Syawal tak wajib zakat fitrah, begitu pula bayi yang lahir setelah habis bulan Ramadhan.
  3. Memiliki makanan pokok yang melebihi dari kebutuhannya dan keluarganya pada saat hari raya atau malamnya.

Nah, Itulah 3 kondisi yang mewajibkan kamu untuk membayar zakat fitrah. Setelah itu kami akan bagikan bacaan doa zakat fitrah untuk diri sendiri beserta artinya.

BACA JUGA: Doa Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri dan Keluarga, Lengkap Latin dan Terjemahan

Doa zakat fitrah untuk diri sendiri

ﻧَﻮَﻳْﺖُ أَﻥْ أُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﻧَﻔْسيْ ﻓَﺮْﺿًﺎ ِﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ

Artinya: Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku sendiri, fardu karena Allah Ta‘âlâ.

Nah itulah doanya, bagaimana menurut kamu gampang kan

Namun zakat ini harus kamu niati dari hati yaa, selain itu kamu perlu ketahui berapa besaran zakat fitrah. Dalam zakat fitrah ternyata ada ketentuan tersendiri berapa banyak yang harus kamu bayarkan dan dalam bentuk apa.

Besaran zakat fitrah

Zakat fitrah hukumnya wajib untuk seorang muslim yang memenuhi kriteria merdeka (bukan budak atau hamba sahaya), mempunyai kelebihan makanan pada malam dan siang hari raya Idul fitri, juga menemui hari-hari bulan puasa dan awal jatuhnya satu Syawal.

Jika seseorang meninggal setelah terbenamnya matahari pada hari terakhir Ramadan (29 atau 30 Ramadan), ia wajib zakat fitrah. Demikian pula, jika ada anak yang lahir sebelum matahari terbenam pada akhir Ramadan, ia tetap harus zakat fitrah.

BACA JUGA: Niat Zakat Fitrah untuk Keluarga Berserta Manfaatnya

Dalam Ihya Ulumuddin, Al-Ghazali menyebutkan, seorang suami mendapatkan kewajiban untuk membayar zakat fitrah istrinya, anak-anaknya, budaknya, atau yang artinya setiap anggota keluarga yang menjadi tanggungannya.

Ini merujuk sabda Nabi Muhammad saw. “Lunasilah zakat fithrah itu, dari orang-orang yang nafkah hidupnya menjadi tanggunganmu”.

Yang harus kamu bayarkan dalam zakat fitrah adalah makanan pokok sebanyak satu sha’ atau setara dengan 2,5 kg atau 3,5 liter untuk setiap jiwa. Syekh Yusuf Qardawi menjelaskan bahwa satu sha’ dapat kamu gantikan dengan uang yang setara dengan harga makanan pokok.

Mengingat harga makanan pokok dalam setiap daerah berbeda-beda, maka umat Islam dapat merujuk pada besaran zakat fitrah yang Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) tetapkan tiap provinsi atau kabupaten.

Baiklah itulah informasi doa zakat fitrah untuk diri sendiri, semoga dapat membantu kamu untuk menjalannkannya. Selamat beraktivitas, semoga bermanfaat.***

 

 

Ikuti Kami di

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *